... sambil berbisik lirih kepada Allah SWT ... "Ya Allah, kami semua adalah ciptaanMu, kami semua ada hanya karena ketetapanMu, kami semua hidup dan bernafas hanya atas seijinMu, kami berdiri dan berjalan mencari nafkah di bumi ini hanya karena kasih sayangMu ... Ya Allah, kami sadar bahwa kami semua selalu berlaku tidak sepenuhnya sesuai dengan semua yang Kau ajarkan kepada kami, terlalu banyak kesalahan yang kami perbuat, dan terlalu sedikit amal kebajikan yang sudah kami lakukan ... Ya Allah, dengan segala kerendahan hati, dengan segala kekhusukan hati dan jiwa kami, dengan segala kesadaran akan dosa-dosa kami ... ampuni kami ... bukakanlah terus pintu maafMu yang tidak pernah tertutup bagi mereka yang tidak memalingkan wajahnya dariMu
... Ya Allah, saudara-saudara kami di Sumatera Barat dan sekitarnya sejak kemarin sedang menjalani ujianMu, sedang menjalani bagian dari kehidupan mereka yang Kau tetapkan ... tidak seorangpun di antara mereka maupun kami yang tahu apa rencanaMu ... tetapi yang bisa kami yakini adalah bahwa setiap ketetapanMu pastilah akan menjadi yang terbaik bagi kami semua, karena kami yakin pula bahwa Kau tidak pernah memberikan ujian bagi kami diluar batas kemampuan kami
... Ya Allah, berikanlah kepada kami semua kekuatan lahir bathin, kesabaran menjalani semuanya, ketabahan menghadapi berbagai masalah, keteguhan agar tidak memalingkan wajah kami dariMu, kesatuan agar kami tahu dan menghargai makna saling berbagi, serta biarkanlah kami bertawakal kepadaMu saja"
Thursday, October 1, 2009
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment